Jumat, 02 Juni 2017

Potensi bekas pasar lama (pasar lawas) Imogiri.

Wedang Uwuh Gites
Lokasi yang lumayan luas, dekat masjid, pertokoan, beragam kuliner. Berpotensi sebagai 'REST AREA' untuk wisatawan yang akan menuju kawasan wisata Mangunan. Ini akan kembali menjadikan lokasi pasar lawas sebagai penggerak ekonomi masyarakat. Tentu pemakaian sebagai rest area jangan sampai tumpang tindih dengan fungsi yang telah ada sebagai tempat interaksi warga. Dan tentunya mohon izin pihak Keraton sebagai yang empunya. Sebagai yang diamanati mengurus wilayah, pemerintah sebaiknya memfasilitasi.
Disamping jalur wisata, Imogiri juga sebagai jalur alternatif Jogja Wonosari, sehingga kedepan akan semakin ramai.
Bukan hal yang muluk-muluk bila ide ini diwujudkan. Mudah mudahan banyak warga Imogiri yang digerakkan untuk melanjutkan ide ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Populer